Cara Edit Foto Kekinian Menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop Lightroom CC
Hai guys, kali ini aku bakal kasih tau kalian cara edit foto yang kekinian dan instagramable banget yaitu dengan menggunakan aplikasi Adobe Lightroom. Oke buat kalian yang belum tau aplikasi untuk apa Adobe Lightroom itu, Adobe Lightroom adalah aplikasi untuk mengedit foto.
Oke kita mulai guys....
- Pertama, kalian bisa download aplikasi Adobe Photoshop Lightroom CC di PlayStore kalian
- Lalu aplikasi Adobe Photoshop Lightroom CC akan terinstal di android kalian seperti dibawah ini
- Kalian buka Adobe Lightroom kalian dan klik add photos seperti dibawah ini dan kalian pilih foto yang akan kalian edit.
- Setelah memilih foto yang akan di edit, kalian klik light dan edit sesuka kalian, karena foto ini cenderung gelap jadi aku menaikkan exposure, highlights, shadows, blacks, whites dan menurunkan contrast seperti dibawah ini.
- Dan setelah itu kalian klik tombol color lalu atur temp, tint, vibrance, dan saturation seperti dibawah ini yaa guys
- Setelah kalian melakukan seperti di atas, lalu kalian klik tombol MIX ini yaa
- Dan selanjutnya kalian ubah hue, saturation, dan luminance dari warna -warna seperti dibawah ini yaa guys
- Oke guys untuk tahap ini kalian hanya tinggal mengubah bagian detail seperti dibawah ini
- Dan setelah melakukan semua tahap-tahap di atas, kalian bisa klik "save to device" untuk menyimpan hasil foto yang telah di edit, dan jika kalian ingin menggunakan efek yang telah kalian buat untuk diterapkan pada foto lain kalian bisa klik "copy settings" pada foto yang telah selesai di edit lalu klik "paste settings" pada foto yang akan kalian terapkan efeknya.
Bagus kan guys hasilnya, terlihat banget perbedaan sesudah dan sebelum kita edit menggunakan Adobe Photoshop Lightroom CC jadi terlihat lebih cerah.
Selamat mencoba! :)
Comments
Post a Comment